Read more
Penulis: Firman Wijaya & I Gusti Agung Ngurah Agung
Buku Ajar Hukum Pidana Internasional membahas mengenai istilah Hukum Pidana Internasional, yurisdiksi, ekstradisi, kejahatan internasional, Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC), dan Pelanggaran HAM Berat di Indonesia. Di dalam Buku Ajar ini juga dilengkapi dengan soal-soal tiap pembahasan untuk dapat di pahami oleh mahasiswa, sehingga mahasiswa juga dapat secara mendalam menguasai mengenai Hukum Pidana Internasional.
-----------------------------------------------------------------
Profil Penulis
Firman Wijaya, lahir di Probolinggo pada 12 Februari 1969, menyelesaikan pendidikan S1 di Fakultas Hukum Universitas Tarumanegara pada Tahun 1992 dan kemudian menyelesaikan S2 di Fakultas Hukum Universitas Tujuh Belas Agustus 1945 Jakarta pada tahun 2006 dan Doktor Ilmu Hukum diperoleh dari Universitas Krisnadwipayana tahun 2015. Saat ini sebagai Dosen di Universitas Tarumanegara dan Universitas Krisnadwipayana untuk mata kuliah-mata kuliah Tindak Pidana Khusus, Hukum Acara Pidana, dan Tindak Pidana Ekonomi. Kemudian selain menjadi dosen juga menjadi Asisten Staf Khusus Wakil Presiden Republik Indonesia. Pendiri Badan Arbitrase dan Alternatif Penyelesaian Sengketa Kontruksi Indonesia (BADAPSKI), dan Ketua Umum PERADIN (Persatuan Advokat Indonesia) Masa Bhakti 2018-2022.
author/ Firman Wijaya dan I Gusti Agung Ngurah AgungI Gusti Agung Ngurah Agung, lahir di Karangasem, Bali, 2 Nopember 1964, menyelesaikan S1 di Fakultas Pendidikan MIPA Universitas Udayana dan Fakultas Hukum Universitas Dwijendra Denpasar, kemudian menyelesaikan S2 Magister Ilmu Hukum di Universitas Warmadewa Denpasar. Saat ini sedang menyelesaikan pendidikan Doktor Ilmu Hukum S3 Promovendus di Universitas Krisnadwipayana, Jakarta. Pekerjaannya saat ini sebagai Pengacara, Auditor, Mediator dan Kurator di Kantor (Agung Ngurah Agung) ANA dan Partner di daerah Kuningan Jakarta, kemudian sebagai Ketua Saba Desa di Desa Adat Dude, Selat, Karangasem, menjabat juga sebagai Dewan Pakar FBN (Forum Bela Negara) Bali dan Dewan Penasehat HAMI (Himpunan Advokat Muda Indonesia) Bali.
0 Reviews